Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2022

Witan Sulaeman Akan Bergabung di Liga Slowakia FK Senica Bersama Dengan Egy Maulana

Jakarta - Teka-teki masa depan Witan Sulaeman nampaknya sudah terjawab. Pemain yang membawa Indonesia meraih runner up Piala AFF 2020 ini akan bergabung ke klub Liga Slowakia, FK Senica. Hal ini diperkuat dari unggahan Instagram Tale FK Senica, di mana mereka dalam beberapa hari ke belakang telah memberikan sebuah kode pemain yang akan direkrut. Kini kode tersebut sudah lengkap dan jika digabungkan akan membentuk nama W-I-T-A-N plus dengan latar gambar warna merah putih seperti bendera Indonesia. Di FK Senica , Witan akan bergabung bersama Egy Maulana Vikri, kompatriotnya di skuad 'Garuda'. Egy sendiri sudah bertolak ke Slowakia. Hal itu disampaikan oleh pihak klub di kolom komentar Instagram resmi FK Senica pada Sabtu (15/1) lalu. "Egy tiba besok [Minggu],"tulis FK Senica. Witan Sulaeman sebelumnya memperkuat klub asal Polandia, Lechia Gdansk. Pemain berusia 20 tahun itu baru bergabung dengan Lechia pada September 2021. Namun, karena minimnya waktu berma...

Mengetahui Jumlah Wasit Dalam Permainan Tenis Meja, Berikut Selengkapnya

Jakarta - Kehadiran wasit sangat penting dalam sebuah pertandingan tenis meja . Wasit bertugas untuk memimpin pertandingan tenis meja agar berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Tenis meja atau pingpong merupakan jenis olahraga yang sangat populer. Selain menjadi jenis olahraga untuk meraih prestasi, tenis meja juga dimanfaatkan sebagai olahraga rekreasi. Banyak orang memainkan tenis meja sebagai hobi atau bahkan menjadi atlet tenis meja profesional. Tenis meja menjadi cabang olahraga yang dipertadingan pada ajang nasional seperti Pekan Olahraga Nasional (PON) atau internasional seperti Olimpiade. Adapun, tenis meja termasuk ke dalam jenis permainan bola kecil. Olahraga ini dimainkan oleh dua orang (tunggal) atau dua pasangan (ganda) secara berlawanan. Dalam sebuah pertandingan tenis meja, peralatan yang digunakan adalah meja, internet, bola, dan raket yang biasa disebut dengan bet. Bahan dan ukuran alat-alat yang digunakan dalam permainan tenis meja harus sesuai de...